Back

Sennheiser Umumkan Pembaruan Signifikan pada TeamConnect Bar Solutions

2025_03_TC_Bars_Mood_Image_Sydney_02.jpeg

Saat ini tersedia untuk diunduh secara gratis, pembaruan firmware 1.3.8 menghadirkan peningkatan pada performa kamera dan sistem keamanan, beserta berbagai fitur tambahan.

Jakarta, 20 Januari 2026 - ​ Sennheiser, merek pilihan untuk teknologi audio canggih yang mempermudah kolaborasi dan proses pembelajaran, mengumumkan pembaruan firmware terbaru yang semakin menyempurnakan rangkaian fitur unggulan pada TeamConnect (TC) Bar Solutions sebelumnya. Pembaruan firmware versi 1.3.8 difokuskan untuk meningkatkan pengalaman pengguna, dengan menghadirkan peningkatan fitur pada kamera, penambahan output audio Dante, keandalan jaringan yang lebih baik, serta peningkatan keamanan dan efisiensi energi.

Solusi TC Bar dari Sennheiser merupakan perangkat all-in-one yang fleksibel untuk ruang rapat serta ruang kolaborasi berukuran kecil hingga menengah. TC Bar S dilengkapi empat mikrofon dan dua speaker, sedangkan TC Bar M hadir dengan enam mikrofon dan empat speaker untuk kebutuhan ruang yang lebih besar. Kedua perangkat ini telah mendapatkan sertifikasi Microsoft Teams dan menawarkan berbagai manfaat, termasuk kualitas audio andalan Sennheiser, instalasi yang mudah, integrasi dengan berbagai merek, kemudahan pengelolaan dan kontrol, kualitas video yang jernih, serta dukungan terhadap keamanan dan keberlanjutan.

Solusi TC Bar dari Sennheiser merupakan perangkat all-in-one yang paling fleksibel untuk ruang rapat dan ruang kolaborasi berukuran kecil hingga menengah.

Melalui pembaruan firmware terbaru, kamera 4K berbasis AI pada TC Bar kini menghadirkan pergerakan frame yang lebih halus, memberikan pengalaman video yang lebih natural, imersif, dan mendekati kondisi nyata, khususnya saat menggunakan fitur person tiling dan auto-framing. Sebagai respons terhadap masukan pelanggan, mode kamera default terbaru dirancang untuk menghadirkan perilaku kamera yang lebih konsisten selama rapat, dengan tetap memberikan fleksibilitas bagi pengguna untuk melakukan penyesuaian sementara saat panggilan berlangsung melalui remote.

TC Bars secara standar dilengkapi dengan speaker stereo full-range yang dirancang untuk menghadirkan kualitas audio terbaik di kelasnya. Melengkapi pembaruan firmware terbaru ini, bagi pengguna yang membutuhkan konfigurasi dengan output audio tambahan, kini dapat menghubungkan speaker eksternal melalui Dante. Selain itu, speaker eksternal tersebut juga dapat digunakan untuk menyalurkan audio secara berkelanjutan ke solusi komunikasi bi-directional milik Sennheiser, MobileConnect.

Pembaruan firmware ini juga meningkatkan pengalaman pengguna dalam berbagai aspek lainnya. Untuk memastikan rapat dapat dimulai tanpa hambatan, waktu aktivasi dari mode siaga TC Bar kini dipersingkat secara signifikan melalui optimalisasi mode energi default serta penambahan opsi pengaturan “Always On”. Pembaruan ini juga memberikan rasa aman bagi pengguna dengan memastikan TC Bar telah memenuhi seluruh standar keamanan dan regulasi terkini. Untuk lingkungan yang lebih kompleks, khususnya pada konfigurasi split mode, keandalan jaringan turut ditingkatkan melalui sistem routing yang disempurnakan, sehingga menghadirkan pengalaman penggunaan yang semakin mulus dan profesional.

Versi firmware terbaru tersedia secara gratis dan dapat diunduh melalui Sennheiser Control Cockpit atau dengan mengunjungi situs web Sennheiser dan memilih TC Bar S atau TC Bar M, scroll ke bawah ke bagian “Unduhan” dan pilih “Pembaruan Firmware”.



Logo

Phang Su Hui

Communications Manager, APAC, Sennheiser Electronic Asia Pte Ltd

Siaran Pers - Sennheiser Umumkan Pembaruan Signifikan pada TeamConnect Bar Solutions.docx

DOCX - 2.9 Mb

Siaran Pers - Sennheiser Umumkan Pembaruan Signifikan pada TeamConnect Bar Solutions.pdf

PDF - 181 Kb

 

 


Tentang Merek Sennheiser – 80 Tahun Membangun Masa Depan Audio

Kami hidup dan bernapas dengan audio. Kami didorong oleh semangat untuk menciptakan solusi audio yang memberi dampak nyata. Semangat ini telah membawa kami dari panggung-panggung terbaik di dunia hingga ruang-ruang dengar yang paling tenang – dan menjadikan Sennheiser sebagai nama di balik audio yang tidak hanya terdengar bagus: tetapi juga terasa nyata. Pada tahun 2025, merek Sennheiser merayakan hari jadinya yang ke-80. Sejak tahun 1945, kami berkomitmen untuk membangun masa depan audio dan menghadirkan pengalaman suara yang luar biasa bagi para pelanggan kami.

Sementara solusi audio profesional seperti mikrofon, meeting solutions, teknologi streaming, dan monitoring system merupakan bagian dari bisnis Sennheiser electronic SE & Co. KG. Sedangkan bisnis perangkat konsumen seperti headphone, soundbar, dan speech-enhanced heareables dijalankan oleh Sonova Holding AG di bawah lisensi Sennheiser.

www.sennheiser.com
www.sennheiser-hearing.com